Menyikapi Kemajuan Zaman ini !!! - Pada saat ini kemajuan zaman begitu pesat, perkembangan IPTEK (Ilmu Pengetahuan
dan Teknologi) seolah seperti air bah yang mengalir tanpa bisa dibendung. Tanpa
kita pungkiri hal tersebut telah membawa perubahan besar bagi kehidupan
masyarakat dan budayanya.
Dulu untuk mendapatkan kabar atau sanak saudra yang
jauh kita membutuhkan waktu yang lama, namun sekarang berkat kemajuan IPTEK
saat ini waktu tersebut bisa dipangkas menjadi singkat yaitu melalui
SmartPhone. Hal tersebut perlu kita syukuri dan kita manfaatkan dengan
sebaik-baiknya.
Selain kemajuan IPTEK memberikan banyak kemudahan
bagi manusia, namun disisi negatif juga timbul permasalahan-permasalahan baru
akibat penyalahgunaannya, khususnya dari sesi budaya. Para pemuda saat ni
banyak mencontoh budaya-budaya barat tanpa disaring terlebih dahulu apakah
budaya tersebut cocok dan sesuai dengan norma-norma bangsa kita. Semua budaya mereka
diterima mentah-mentah hingga terjadi penyimpangan. Kenapa hal tersebut bisa
terjadi? Jawabanya sebab kurangnya pemahaman dan tidak adanya landasan agama
yang kuat pada diri kita. Disini agama berperan penting sebagai media penyaring
budaya luar yang masuk pada bangsa kita.
Saat ini anak-anak sudah sibuk pada dunia IT seperti
bermain playstion, gadget, dan sebagainya. Hingga tanpa sadari mereka kurang
berinteraksi sekitar. Jika hal tersebut dibiarkan akan menimbulkan problem
dimasa yang akan datang. Pola pikir anak akan terbentuk menjadi seseorang yang
individualis karena kurang adanya interaksi pada lingkungan.
Kita tidak
menolak serta merta atas kemajuan IPTEK di zaman ini. Namun kita juga harus
perlu memilih dan memilah hal tersebut. Menurut penelitian manusia itu lebih
mudah mengingat sesuatu hal dari apa yang ia saksikan daripada apa yang ia baca
dan ia dengar. Sehingga jika mereka banyak menyaksikan tontonan disekitarnya
yang tidak baik alias menyimpang tentu hal tersebut akan membentuk serta
mempengaruhi pola pikir sesorang tersebut untuk meniru prilaku yang tidak baik.
Jadi sudah seharusnya kita menanamkan landsan
agama, pendidikan, dan budi pekerti yang baik kepada genarasi penerus agar
mereka dapat menyaring pengaruh budaya luar, prilaku dilingkungan yang
menyimpang serta prilaku yang tidak sesuai norma-norma. Agar nantinya tercipta
pemimpin yang bukan hanya pintar secara akademik namun berakhlak mulia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar